Saya yakin masih banyak yang belum tahu tentang Pantai Menganti. Memang namanya belum sepopuler Pantai Petanahan, Pantai Ayah, dan pantai lainnya yang ada di Kabupaten Kebumen. Namun, Pantai yang terletak di Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah ini mempunyai pesona keindahan alam yang tak kalah dengan pantai pantai lain yang ada di Indonesia. Suasana di Pantai Menganti pun pasti membuat orang yang datang kesana ketagihan. Karena begitu kita sampai di Pantai Menganti kita langsung di sambut air yang sejuk dan bebatuan indah yang mengelilingi pantai dan lokasinya sangat bagus untuk diabadikan lewat foto. Bahkan banyak juga pasangan yang memakai Pantai Menganti sebagai lokasi foto pra-wedding mereka. Di sekitar pantai juga banyak perahu nelayan yang semuanya berwarna biru dan tersusun rapi.
Untuk menikmati pemandangan yang luar biasa lainnya kita bisa naik ke bukit. Disinilah sensasi pemandangan yang luar biasa akan semakin membuat mata kita takjub. Ikuti saja jalan ke arah selatan menuju mercusuar buatan Belandatahun (1912-1915) setinggi 20 meter yang bisa dinaiki hingga puncaknya. Dari lokasi ini, Anda bisa melihat seluruh kawasa pantai, lekuk-lekuk bukit karang membentang hingga birunya samudera Indonesia. Kita juga bisa merasakan udara yang sejuk, pemandangan laut dan bukit yang eksotis serta panorama alam yang luar biasa indahnya. Banyaknya karang di sekeliling Pantai Menganti semakin menambah indahnya pantai ini.
Selain pemandangan yang indah, kita juga bisa berbelanja ikan laut segar yang baru turun dari kapal-kapal nelayan dengan harga yang cukup murah jika dibandingkan di pasar. Setelah puas berbelanja, jangan lupa untuk menikmati pemandangan pantai bagian timur yang terhalang perbukitan.
Pantai Menganti dibuka untuk umum oleh pemerintah desa setempat pada awal 2011 lalu.Sebelumnya lokasi ini hanya menjadi tempat pendaratan perahu nelayan.
Namun karena belum dipersiapkan menjadi obyek wisata komersil, kondisi infrastruktur belum memadai menuju pantai ini, sehingga untuk mencapai pantai ini, para pengunjung disaranakan menggunakan motor karena kondisi jalanan yang berbukit dan naik turun gunung. Dari Kota Gombong diperlukan waktu sekitar 2 jam-an perjalanan untuk mencapai lokasi ini. Di sepanjang perjalanan kita disuguhi pegunungan yang asri, udara yang sejuk, dan sangat memanjakan mata. semua pengorbanan yang kita keluarkan untuk pergi ke pantai ini akan terbayar lunas ketika kita sampai di pantai ini.
Beberapa Foto Yang Bisa Diabadikan
Posted By: Cahlan Fataa Al Maghribi